Komputasi Awan (Cloud Computing)
1. Pengertian
Secara
umum, cloud computing
(komputasi awan) merupakan gabungan pemanfaatan teknologi komputer (komputasi)
dalam suatu jaringan dengan pengembangan berbasis internet (awan) yang mempunyai
fungsi untuk menjalankan program atau aplikasi melalui komputer – komputer yang
terkoneksi pada waktu yang sama, tetapi tak semua yang terkonekasi melalui
internet menggunakan cloud computing.
2. Contoh
dari Komputasi Awan
1. Google Drive
Google Drive adalah
layanan penyimpanan secara online yang dimiliki Google serta diluncurkan pada
tanggal 24 April 2012.
2. Windows Azure
Windows Azure adalah
sistem operasi yang berbasis komputasi awan, dibuat oleh Microsoft untuk
mengembangkan dan mengatur aplikasi serta melayani sebuah jaringan global dari
Microsoft Data Centers. Sistem operasi ini dirilis pada 1 Februari 2010.
3. Amazon Web Service
Amazon Web Service
(AWS) merupakan salah satu layanan Platform as service (PaaS) yang dibuat oleh
perusahaan Amazon.
4. Git dan GitHub
Git dan GitHub telah
mengubah cara kita bekerja dalam pengembangan web. Mereka menyediakan lokasi
berbasis cloud yang terpusat untuk menyimpan, berbagi, menerbitkan, menguji,
dan berkolaborasi dalam proyek pengembangan web.
Komputasi GRID (GRID Computing)
1. Pengertian
Komputasi Grid adalah penggunaan sumber daya yang
melibatkan banyak komputer yang terdistribusi dan terpisah secara geografis
untuk memecahkan persoalan komputasi dalam skala besar. Grid computing juga
bisa dimaksudkan suatu bentuk cluster (gabungan) komputer-komputer yang
cenderung tak terikat batasan geografi. Di sisi lain, cluster selalu
diimplementasikan dalam satu tempat dengan menggabungkan banyak komputer lewat
jaringan.
2. Contoh
dari Komputasi GRID
1. Scientific Simulation
Komputasi grid
diimplementasikan di bidang fisika, kimia, dan biologi untuk melakukan simulasi
terhadap proses yang kompleks.
2. Medical Images
Penggunaan data grid
dan komputasi grid untuk menyimpan medical-image. Contohnya adalah eDiaMoND
project.
3. Computer-Aided Drug Discovery (CADD)
Komputasi grid
digunakan untuk membantu penemuan obat. Salah satu contohnya adalah: Molecular
Modeling Laboratory (MML) di University of North Carolina (UNC).
4. Big Science
Data grid dan
komputasi grid digunakan untuk membantu proyek laboratorium yang disponsori
oleh pemerintah Contohnya terdapat di DEISA.
5. E-Learning
Komputasi grid
membantu membangun infrastruktur untuk memenuhi kebutuhan dalam pertukaran
informasi dibidang pendidikan. Contohnya adalah AccessGrid.
6. Visualization
Komputasi grid
digunakan untuk membantu proses visualisasi perhitungan yang rumit.
7. Microprocessor design
Komputasi grid
membantu untuk mengurangi microprocessor design cycle dan memudahkan design
center untuk membagikan resource lebih efisien. Contohnya ada diMicroprocessor
Design Group at IBM Austin.
Virtualisasi
1. Pengertian
Dalam ilmu
komputer, virtualisasi (bahasa
Inggris: virtualization)
adalah istilah umum yang mengacu kepada abstraksi dari sumber daya komputer.
Definisi lainnya adalah "sebuah teknik untuk menyembunyikan karakteristik
fisik dari sumber daya komputer dari bagaimana cara sistem lain, aplikasi atau pengguna
berinteraksi dengan sumber daya tersebut. Hal ini termasuk membuat sebuah
sumber daya tunggal (seperti server, sebuah sistem operasi, sebuah aplikasi,
atau peralatan penyimpanan terlihat berfungsi sebagai beberapa sumber daya
logikal; atau dapat juga termasuk definisi untuk membuat beberapa sumber daya
fisik (seperti beberapa peralatan penyimpanan atau server) terlihat sebagai
satu sumber daya logikal."
2. Contoh
Aplikasi Virtualisasi
1. Microsoft Virtual PC
Microsoft
sebagai penyedia OS yang terbesar juga membuat software virtual.
2. Bochs
Dibangun
oleh Kevin Lawton dengan bahasa C++ dan dilisensikan dibawah GNU/GPL.
3. GXEMUL
Dibangun
oleh Anders Gavare, merupakan emulator komputer lengkap dengan CPU dan berbagai
komponen hardware, seperti framebuffer, interrupt controller, bus, disk
controller, dan serial controller.
4. Hercules
Program
canggih ini dibangun oleh Roger Bowler dan saat ini, dimaintain oleh Jay
Marnard, dilisensikan dibawah Q Public License.
5. Mac-On Linux
Aplikasi
ini memungkinkan virtualisasi Mac OS atau Mac OS X di Linux. Dengan demikian
kita yang menggunakan arsitektur x86 tidak dapat memanfaatkan aplikasi ini.
Distributed Computation dalam Cloud Computing
1. Pengertian
Komputasi
Terdistribusi merupakan salah satu tujuan dari Cloud Computing, karena
menawarkan pengaksesan sumber daya secara parallel, para pengguna juga bisa
memanfaatkannya secara bersamaan (tidak harus menunggu dalam antrian untuk
mendapatkan pelayanan), terdiri dari banyak sistem sehingga jika salah satu
sistem crash, sistem lain tidak akan terpengaruh, dapat menghemat biaya
operasional karena tidak membutuhkan sumber daya (resourches). Kegiatan ini
merupakan kumpulan beberapa computer yang terhubung untuk melakukan
pendistribusian, seperti mengirim dan menerima data serta melakukan interaksi
lain antar computer yang dimana membutuhkan sebuah jaringan agar computer satu
dan lainnya bisa saling berhubung dan melakukan interaksi.
2. Contoh
Komputasi Terdistribusi
1. Telekomunikasi Jaringan:
·
Telepon
jaringan dan jaringan selular
·
Jaringan
komputer seperti Internet
·
Nirkabel
jaringan sensor
·
Routing
algoritma
2. Jaringan aplikasi:
·
Seluruh
dunia web dan -to-peer jaringan peer
·
Massively
multiplayer online games dan virtual reality masyarakat
·
Distributed
database dan manajemen sistem database terdistribusi
·
Jaringan
file sistem
·
Distributed
pemrosesan sistem informasi seperti sistem perbankan dan sistem reservasi
penerbangan
3. Real-time proses pengendalian:
·
Pesawat
sistem kontrol
·
Industri
sistem kontrol
4. Paralel perhitungan :
·
komputasi
ilmiah, termasuk komputasi cluster dan komputasi grid dan berbagai relawan
komputasi proyek; melihat daftar proyek komputasi terdistribusi
·
Distributed
rendering dalam grafis komputer
Map Reduce & No SQL (Not Only SQL)
1. Pengertian
Map Reduce dan No SQL (Not Only SQL) adalah sebuah pemogramaan framework
guna untuk membantu user mengembangankan sebuah data yang ukuran besar dapat
terdistribusi satu sama lain. Map-Reduce adalah salah satu konsep teknis yang
sangat penting di dalam teknologi cloud terutama karena dapat
diterapkannya dalam lingkungan distributed computing. Dengan demikian akan
menjamin skalabilitas aplikasi kita.
2. Contoh
Map Reduce dan No SQL (Not Only SQL)
Salah satu
contoh penerapan nyata map-reduce ini dalam suatu produk adalah yang dilakukan
Google. Dengan inspirasi dari functional programming map dan reduce
Google bisa menghasilkan filesystem distributed yang
sangat scalable, Google Big Table. Dan juga terinspirasi dari
Google, pada ranah open source terlihat percepatan pengembangan framework
lainnya yang juga bersifat terdistribusi dan menggunakan konsep yang sama,
project open source tersebut bernama Apache Hadoop.
No SQL Database
1. Pengertian
Berbeda dengan
SQL Database, dari namanya saja sudah bisa ditebak bahwa nosql database adalah
kebalikan dari sql database. Tidak relational / tanpa relation. Database nosql
atau yang biasa disebut NoSQL database / cloud database merupakan penyimpanan
data / database yang tidak terstruktur. Nosql database tidak seperti sql
database yang menggunakan tabel dalam penyusunan datanya, nosql database
menggabungkan semua database tidak membedakan jenis2nya dan tanpa karakteristik
umum.
2. Contoh
No SQL Database
1. Redis
Redis
adalah sebuah database
yang open source
dan dikembangkan oleh Pivotal. Redis menggunakan sistem in-memory serta dapat persistent.
2. Apache Cassandra
Apache
Cassandra sejatinya adalah sebuah proyek database berbasis cluster
yang diusung oleh Prashant Malik saat masih bekerja di Facebook.
3. MongoDB
MongoDB
adalah database berbasis document berlisensi open source
yang ditujukan untuk kemudahan development dan scaling. Record
dalam MongoDB disebut document yang menyerupai objek JSON.
4. DynamoDB
Sebuah
database NoSQL yang ditawarkan Amazon Web Service. Kamu dapat
menggunakannya secara lokal dan mengembangkan aplikasi yang dibutuhkan sampai
akhirnya, aplikasi yang akan kamu deploy di Amazon Web Service rampung.
5. Elasticsearch
Elasticsearch
adalah platform pencarian yang bersifat near real time. Artinya
memiliki latency yang sangat kecil saat suatu dokumen diindeks hingga
dilakukan pencarian terhadapnya.
Referensi